Rechercher dans ce blog

Sunday, April 18, 2021

Pengakuan Melisa, Istri Pelaku Penganiaya Perawat, Merasa Dipojokkan karena Informasi Tak Berimbang - Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM - Cerita keluarga pasien yang menganiaya seorang perawat di RS Siloam Palembang pada Kamis (15/4/2021) tengah menjadi sorotan masyarakat.

Buntut dari penganiayaan tersebut, pelaku berinisial JT (38) akhirnya ditetapkan tersangka.

JT pun meminta maaf atas perlakuan kasar yang dilakukannya kepada korban, yakni CRS, hanya karena emosi sesaat.

Tak hanya JT, sang istri, Melisa juga turut mengucapkan permintaan maaf atas ulah JT yang memancing kecaman publik.

"Pertama-tama saya memohon maaf kepada suster dan pihak rumah sakit atas kejadian kemarin yang sangat meresahkan masyarakat luas," kata Melisa, Istri dari JT ketika ditemui awak media, Sabtu (17/4/2021) siang.

Kendati demikian, Melisa juga berniat ingin mengkonfirmasi terhadap informasi yang beredar.

Menurutnya, ada beberapa informasi yang kurang seimbang dan hanya memojokkan pihaknya.

Dikutip dari Tribun Sumsel, Melisa menilai, kejadian penganiayaan itu terjadi karena ketidakprofesionalan seorang perawat dalam melayani pasien.

"Saya mau klarifikasi di sini, kejadian tersebut bermula karena adanya ketidakprofesionalan seorang suster Rumah Sakit dalam melayani pasien."

"Menurut saya sebagai orang tua bisa berakibat fatal, apalagi anak saya masih balita," ungkap Melisa mengawali cerita.

Let's block ads! (Why?)


Pengakuan Melisa, Istri Pelaku Penganiaya Perawat, Merasa Dipojokkan karena Informasi Tak Berimbang - Tribunnews.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Fasilitas Negara yang Tak Boleh Digunakan Jokowi Jika Kampanye - Nasional Tempo

TEMPO.CO , Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan presiden boleh memihak dan melaksanakan kampanye dalam pemiliha...