Rechercher dans ce blog

Monday, May 24, 2021

Pensiun, Doni Monardo Diganti Letjen TNI Ganip Warsito - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Posisi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan mengalami perubahan tampuk kepemimpinan dari Doni Monardo ke Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen Ganip Warsito.

Prosesi pergantian Kepala BNPB dijadwalkan berlangsung pada hari ini, Selasa (25/5/2021) pukul 10.00 WIB, oleh Presiden Joko Widodo usai pelantikan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah di Istana Negara, Jakarta.

Adapun pergantian ini dilakukan menyusul Doni yang akan memasuki masa pensiun dari dinas kemiliteran pada 1 Juni 2021.

"Ya, benar, karena Pak Doni akan pensiun pada 1 Juni 2021 sehingga harus diganti oleh perwira tinggi TNI yang aktif," ujar Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, dikutip dari Kompas.id, Selasa (25/5/2021).

Baca juga: Gantikan Kepala BNPB Doni Monardo, Ganip Warsito Dilantik Hari Ini di Istana Negara

Sementara itu, Menteri Sekretaris Negara Pratikno menyebutkan, Presiden Jokowi menginginkan adanya tradisi bahwa posisi Kepala BNPB adalah seorang perwira tinggi aktif.

"Presiden ingin mentradisikan yang memimpin BNPB adalah perwira tinggi aktif, di antaranya agar setiap terjadi bencana bisa mudah mengerahkan pasukan, Pak Ganip akan dilantik Selasa pagi," katanya.

Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Doni telah mengemban Kepala BNPB sejak 9 Januari 2019. Sebelum di BNPB, ia pernah mengisi posisi Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Kopassus).

Jebolan Akademi Militer (Akmil) 1985 memiliki pengalaman dalam bidang infanteri.

Adblock test (Why?)


Pensiun, Doni Monardo Diganti Letjen TNI Ganip Warsito - Kompas.com - Nasional Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Fasilitas Negara yang Tak Boleh Digunakan Jokowi Jika Kampanye - Nasional Tempo

TEMPO.CO , Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan presiden boleh memihak dan melaksanakan kampanye dalam pemiliha...