Rechercher dans ce blog

Thursday, November 11, 2021

Ketua KPK Tegaskan Usut Gelaran Formula E Jakarta - CNN Indonesia

Semarang, CNN Indonesia --

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menegaskan pihaknya terus mendalami laporan dugaan korupsi terkait penyelenggaraan Formula E DKI Jakarta 2022.

"Sikap KPK kan sama, anda baca saja di media sudah ada. Sikap KPK sama. Kemarin yang beberapa lalu sudah ada jawabannya," kata Firli usai membuka Rakernas Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) di Semarang, Kamis (11/11).

Namun, Firli enggan bicara lebih lanjut terkait penyelidikan yang dilakukan pihaknya terhadap gelaran Formula E tersebut.


"Sudah dijawab oleh Pimpinan KPK yang ada di Jakarta dan sudah kita sampaikan bila sudah ada jawabannya," ujarnya.

Sebelumnya, Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto mengatakan pihakny tengah melakukan penyelidikan dugaan korupsi terkait penyelenggaraan Formula E.

Karyoto menyebut tengah mengumpulkan berbagai bukti untuk mengetahui secara pasti kronologi penyelenggaraan perhelatan balap mobil listrik tersebut. Termasuk untuk menentukan ada tidaknya tindak pidana korupsi dalam kasus penyelenggaraan Formula E tersebut.

"Masalah formula E, ini kalau pakem saya, saya tidak mau bicara. Tapi karena sudah banyak beredar di media, pada prinsipnya memang kami sedang melakukan penyelidikan," jelasnya dalam konferensi pers, Rabu (10/11).

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Jakpro sendiri telah menyerahkan dokumen penyelenggaraan Formula E setebal 600 halaman ke KPK, Selasa (9/11) lalu. Pemprov DKI juga mengaku siap dipanggil untuk diperiksa.

Penyerahan dokumen tersebut dikatakan Pemprov guna mendukung langkah KPK yang tengah menelusuri dugaan korupsi dibalik rencana penyelenggaraan Formula E.

"Dokumen yang kami serahkan itu lengkap, dari mulai proses perencanaan sampai dengan posisi terakhir. Mudah-mudahan itu memberikan gambaran secara utuh bagaimana kami merencanakan untuk pelaksanaan Formula E," kata Kepala Inspektorat DKI Jakarta Syaefulloh Hidayat.

Sementara mantan Juru Bicara KPK Febri Diansyah meragukan komitmen Ketua KPK Firli Bahuri untuk mengusut dugaan korupsi program Formula E dan bisnis PCR.

Febri meminta agar para Pimpinan KPK dapat benar-benar serius dalam menangani dua perkara tersebut. Hal itu diperlukan agar pernyataan Firli sebelumnya tidak sekadar menjadi pepesan kosong semata.

"Pernyataan Ketua KPK Firli Bahuri mengusut Formula E dan Bisnis PCR akan dibuktikan oleh waktu. Apakah hanya omongan saja atau serius," ujar Febri melalui akun pribadi twitternya, Senin (8/11).

(dmr/fra)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Ketua KPK Tegaskan Usut Gelaran Formula E Jakarta - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Fasilitas Negara yang Tak Boleh Digunakan Jokowi Jika Kampanye - Nasional Tempo

TEMPO.CO , Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan presiden boleh memihak dan melaksanakan kampanye dalam pemiliha...