Rechercher dans ce blog

Sunday, March 6, 2022

Beda Cara Indra Kenz dan Doni Salmanan Sebar Uang - detikHot

Jakarta -

Indra Kenz atau Indra Kesuma kini menjadi tahanan Bareskrim Polri karena kasus Binomo. Setelah Indra Kenz ditahan, kini Doni Salmanan juga dilaporkan dalam kasus binary option seperti Indra Kenz.

Doni Salmanan dan Indra Kenz sama-sama mendapat gelar sultan setelah terkenal dengan aksinya yang sangat mudah sebar uang. Akan tetapi, keduanya punya cara beda saat sebar uang.

Indra Kenz yang dikenal dengan jargon 'Wah... Murah Banget' lebih dikenal dengan kegabutannya membeli barang-barang mewah dengan harga fantastis.

Seperti awal dirinya viral Indra Kenz yang gabut beli Tesla Model 3 seharga Rp 1,5 miliar toko jual beli online pukul 3 pagi pada 10 Januari 2021.

Beralasan bosan punya Tesla dan Ferrari, Indra Kenz kembali membeli mobil. Indra Kenz akhirnya membeli mobil Lamborghini warna merah seharga Rp 9 miliar.

Tak cuma Indra Kenz, sang kekasih, Vanessa Khong melirik Roll-Royce yang harganya sama. Dua mobil itu pun langsung dibayar tunai Rp 18 miliar.

Indra Kenz yang belum lama viral karena menyebut miskin itu privilege, kena roasting Kiky Saputri karena beli kaos seharga Rp 300 juta.

Indra Kenz juga beberapa kali juga mengikuti lelang yang banyak dilakukan para artis. Meski dirinya belum berhasil memenangkan lelang tersebut.

Saat Atta Halilintar melelang headband pertamanya, Indra Kenz pernah menawar dengan harga Rp 1,8 miliar. Dia juga pernah ikut lelang buku karya Tom Liwafa berjudul Personal Branding untuk Gala Sky. Indra Kenz sempat menawar dengan harga lebih dari Rp 200 juta. Sayang Indra Kenz tak memenangkan kedua lelang tersebut.

Pada Maret 2021 Indra Kenz turut menyediakan hadiah tambahan sebesar Rp 150 juta untuk pertandingan catur antara Dadang Subur alias Dewa Kipas melawan Grand Master Irene Kharisma Sukandar yang disiarkan dalam channel YouTube Deddy Corbuzier.

Dikenal suka foya-foya Indra Kenz juga pernah melelang jam tangan Rolex Tipe Yacht Master Rose Gold Chocolate Dial 116621 yang dia beli sebelumnya dari Jess No Limit pada April 2021.

Lelang jam tangan itu 100 persen diakui Indra Kenz didonasikan untuk membantu saudara-saudara di Nusa Tenggara Timur (NTT) yang sedang tertimpa musibah bertubi, yaitu banjir bandang, kapal tenggelam, pohon tumbang, hingga tanah longsor di sejumlah wilayah.

Ini Koleksi Mobil Mewah Indra Kenz yang Bakal Disita PolisiIni Koleksi Mobil Mewah Indra Kenz yang Bakal Disita Polisi Foto: Dok. Instagram/Indra Kenz

Indra Kenz juga mempergunakan cuannya untuk membuat usaha. Deretan bisnis Indra Kenz, yakni membuka kursus trading online dengan nama kursustrading.com. Dia juga punya perusahaan agensi kreatif bernama PT Disotiv Citra Digital dan menjabat sebagai direktur utama.

Indra Kenz juga punya kripto bernama Botxcoin yang sudah masuk dalam listing di bursa luar negeri. Pemuda asal Rantau Prapat, Labuhanbatu, Sumatera Utara itu juga melebarkan sayap ke dunia kuliner. Beberapa bisnis kuliner miliknya adalah Literally Cafe, Red Wolf Indonesia dan Mie Jongkok.

Di halaman selanjutnya, cara Doni Salmanan sebar uang

Simak Video 'Terseret Kasus Trading Investasi, Doni Salmanan Diperiksa Pekan Ini':

[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


Beda Cara Indra Kenz dan Doni Salmanan Sebar Uang - detikHot
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Fasilitas Negara yang Tak Boleh Digunakan Jokowi Jika Kampanye - Nasional Tempo

TEMPO.CO , Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan presiden boleh memihak dan melaksanakan kampanye dalam pemiliha...