JAKARTA, KOMPAS.com - Selama masa perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang berlaku hingga 16 Agustus 2021, pemerintah melakukan uji coba pembukaan pusat perbelanjaan atau mal di Jakarta, Bandung, Semarang, dan Surabaya.
Dari 138 mal yang buka selama PPKM, sebanyak 85 diantaranya berada di Jakarta.
Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Alphonzus Widjaja mengatakan, meskipun pembukaan masih bertahap yakni baru diperbolehkan untuk beroperasi dengan kapasitas 25 persen, pihaknya menyambut baik pelonggaran itu.
Baca juga: Kemendag Syaratkan PCR dan Antigen Buat Pengunjung Mal yang Tidak Divaksin, Ini Alasannya
Pembukaan bertahap ini dinilai akan membantu sektor usaha di sekitar pusat perbelanjaan, khususnya usaha nonformal skala mikro dan kecil setelah tutup selama beberapa pekan.
Namun demikian, diakuinya, pelonggaran ini belum meringankan beban pengusaha mal.
"APPBI menyambut baik pelonggaran atas pusat perbelanjaan meski belum dapat meringankan beban berat kondisi usaha sektor pusat perbelanjaan di Indonesia yang telah dialami lebih dari selama satu setengah tahun, khususnya selama tidak beroperasi lebih dari lima pekan terakhir ketika PPKM," ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (11/8/2021).
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Selama masa uji coba, pusat perbelanjaan atau mal hanya diizinkan beroperasi selama pukul 10.00-20.00 WIB dengan kapasitas pengunjung maksimal 25 persen.
Baca juga: Pengusaha Senang Mal Bisa Buka meski Belum Mampu Ringankan Beban Berat
Semua pengunjung, termasuk pegawai, harus sudah divaksin dan dapat dibuktikan dengan sertifikat vaksin dalam aplikasi PeduliLindungi, serta harus dengan keadaan sehat dan memakai masker.
Selain itu, semua pengunjung dan pegawai juga wajib memindai kode QR saat masuk dan keluar lokasi agar dapat tercatat dengan baik.
Bagi yang belum atau tidak bisa mendapatkan vaksinasi karena alasan kesehatan atau penyintas Covid-19, untuk bisa masuk mal wajib menunjukkan bukti hasil negatif Covid-19 dari tes antigen (maksimal 1x24 jam) atau tes PCR (maksimal 2x24 jam). Selain itu, perlu menunjukkan pula KTP.
Bukti tes antigen dan PCR wajib dilengkapi dengan kode QR yang dapat diverifikasi secara digital.
Persyaratan lainnya yakni anak dengan usia di bawah 12 tahun dan orang tua di atas 70 tahun tidak diperkenankan masuk. Adapun tempat hiburan seperti bioskop, tempat bermain anak, dan tempat hiburan lainnya masih ditutup untuk sementara waktu.
Baca juga: Uji Coba Pembukaan Mal, Jika Ada Kasus Positif Tutup Kembali 3 Hari
Sementara restoran hanya bisa melayani pesan antar (take away), kecuali yang di area terbuka.
Berikut adalah daftar 85 mal di Jakarta yang buka selama masa perpanjangan PPKM:
- Jakarta Pusat
- Plaza Indonesia
- Grand Indonesia
- Senayan City
- Plaza Senayan
- Fx Sudirman
- Harco Pasar baru
- Thamrin City
- Jakarta Design Center
- Cikini Gold Center
- Gajah Mada Plaza
- ITC Mega Grosir Cempaka Mas
- ITC Roxy Mas
- ITC Mangga Dua
- Mangga Dua Mall
- Mangga Dua Square
- Plaza Atrium
- Plaza Glodok
- Plaza Kenari Mas
- Senayan Park
- Teras Benhil
- Jakarta Selatan
- Kota Kasablanka
- Gandaria City
- Blok M plaza
- Blok M mall
- Pondok Indah mall
- Blok m square
- Pejaten Village
- Lippo mall kemang
- The Plaza Semanggi
- Town Square Cilandak
- Astha Mall
- Ciputra World/Lotte Shopping Avenue
- The Entrance
- Epiwalk
- Grand ITC Permata Hijau
- ITC Fatmawati
- ITC Kuningan
- Kalibata Citu Square
- Kuningan City
- Mal Ambasador
- One Belt Park
- Pacific Place
- Plaza Kalibata
- Plaza Mebel
- Poins Square
- Plaza Festival
- Trans Mary Cilandak
- Jakarta Barat
- Central Park Neo Soho
- Mal Taman Anggrek
- Mal Ciputra Jakarta
- LTC Glodok
- Lippo mall Puri
- Puri Indah Mal
- Mal Puri Daan Mogot
- Harco Glodok
- Hub Life
- Mal Taman Palem
- Plaza Slipi Jaya
- Px Pavilion
- Seasons City
- Green Sedayu Mall
- Jakarta Utara
- Emporium Pluit Mall
- Baywalk
- Mal Artha Gading
- Summarecon Mal Kelapa Gading
- PIK Avenue
- Mahaka Square
- Mall of indonesia
- Pluit Junction
- Pluit Village
- Wtc Mangga Dua
- Sunter Mall
- La Piaza
- Koja Trade Center
- Jakarta Timur
- Arion Mall
- Buaran Plaza
- Cibubur Junction
- Aeon Mall Jakarta Garden City
- Mal Cipinang Indah
- Pusat Grosir Cililitan
- Lippo Plaza Kramat Jati
- Mall @Basura
- Mal Cijantung
- Tamini Square
- Pulo Gadung Trade Center
Baca juga: APPBI Sebut Sejumlah Dampak ke Pusat Perbelanjaan Jika PPKM Darurat Diperpanjang
Ini Daftar 85 Mal di Jakarta yang Buka Selama Perpanjangan PPKM - Kompas.com - Kompas.com
Read More
No comments:
Post a Comment