Rechercher dans ce blog

Wednesday, September 1, 2021

Dilaporkan Balik oleh Anak Ahok, Ayu Thalia: Pencemarannya di Mana? - detikNews

Jakarta -

Anak Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Nicholas Sean Purnama, melaporkan balik Ayu Thalia alias Thata Anma atas dugaan pencemaran nama baik. Ayu Thalia mempertanyakan letak pencemaran nama baik yang dilakukannya atas pelaporannya itu.

"Saya ini lakukan LP (laporan polisi) ke kepolisian tentang dugaan tindak pidana penganiayaan. Maka kepolisian yang akan melakukan penyelidikan, pencemarannya di mana?" kata Ayu dihubungi detikcom, Rabu (1/9/2021).

Ayu Thalia menyerahkan proses hukum ke polisi. Perempuan yang akrab disapa Thata Anma ini menunggu polisi membuktikan kebenaran soal laporannya itu.

"Menurut saya dan lawyer, kebenarannya adalah menunggu proses penyidikan," terang Ayu.

Ayu Thalia juga menanggapi pernyataan pengacara Nicholas Sean, Ahmad Ramzy, yang membantah soal tuduhan penganiayaan. Ayu menilai pembelaan 'tidak ada kontak fisik' dari pihak Sean tidak masuk akal.

"Saya dituduh menjatuhkan diri saya sendiri ke aspal? Sungguh tidak logis menurut saya pembelaan Sean. Selain itu, di sini sebagai perempuan merasa sangat sedih dan terpukul dengan adanya kejadian ini," katanya.

Siap Hadapi Laporan Sean

Lebih lanjut Ayu Thalia mengaku akan mengikuti proses hukum soal pelaporan Nicholas Sean ini. Ayu Thalia mempercayakan penyelesaian kasus ini ke pengacaranya.

"Saya serahkan ke pengacara saya. Saya hanya mengharapkan keadilan yang seadilnya untuk saya warga negara," ujar Ayu.

Sebelumnya diberitakan, Nicholas Sean melaporkan balik Ayu Thalia ke Polres Jakarta Utara tadi malam. Ayu Thalia dilaporkan atas tuduhan pencemaran nama baik.

"Dilaporkan atas pencemaran nama baik dan fitnah Pasal 310 dan 311 KUHP," kata Ramzy saat dihubungi pagi tadi.

Laporan tersebut kini masih diselidiki Polres Jakarta Utara. Polisi segera memanggil Nicholas Sean terkait laporannya itu.

Simak Video: Anak Ahok Polisikan Balik Ayu Thalia soal Pencemaran Nama Baik!

[Gambas:Video 20detik]

(mea/fjp)

Adblock test (Why?)


Dilaporkan Balik oleh Anak Ahok, Ayu Thalia: Pencemarannya di Mana? - detikNews
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Fasilitas Negara yang Tak Boleh Digunakan Jokowi Jika Kampanye - Nasional Tempo

TEMPO.CO , Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan presiden boleh memihak dan melaksanakan kampanye dalam pemiliha...