Rechercher dans ce blog

Wednesday, January 5, 2022

KPK Amankan Sejumlah Uang dari OTT Wali Kota Bekasi - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan sejumlah uang dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan di Bekasi, Jawa Barat, hari ini.

Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi alias Bang Pepen, bersama pengusaha terjaring dalam operasi senyap tersebut.

"Benar KPK telah melakukan giat tangkap tangan terhadap penyelenggara negara di wilayah Bekasi, Jawa Barat, siang hari ini jam 13.30 WIB. Beberapa pihak kami amankan bersama sejumlah uang," ujar Ghufron melalui keterangan tertulis, Rabu (5/1).


Ghufron tidak menginformasikan jumlah uang yang diamankan tersebut. Uang itu diduga terkait dengan dugaan suap.

Ia menambahkan, para pihak yang tertangkap tangan itu masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

"Kami saat ini sedang memeriksa para pihak untuk membuat terang dugaan TPK [Tindak Pidana Korupsi] yang sedang kami selidiki. Mohon bersabar pada saatnya nanti kami akan sampaikan setelah proses pemeriksaan selesai," imbuhnya.

Berdasarkan ketentuan Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang ditangkap tersebut.

Penangkapan terhadap Rahmat Effendi dilakukan di Bekasi sekitar pukul 14.00 WIB hari ini, Rabu (5/1). Seorang pengusaha juga dikabarkan turut ditangkap dalam operasi tangkap tangan.

(ryn/bmw)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


KPK Amankan Sejumlah Uang dari OTT Wali Kota Bekasi - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Fasilitas Negara yang Tak Boleh Digunakan Jokowi Jika Kampanye - Nasional Tempo

TEMPO.CO , Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan presiden boleh memihak dan melaksanakan kampanye dalam pemiliha...