REUTERS | CNN Indonesia
Selasa, 08 Feb 2022 14:44 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --Seorang pria bernama Hili (35) warga Kota Palu, Sulawesi Tengah, berhasil mengevakuasi buaya berkalung ban di Sungai Palu, Jembatan II, Kecamatan Palu Selatan, Senin malam (7/2).
Evakuasi dilakukan secara mandiri oleh Hili dengan sistem jerat menggunakan peralatan tali, bambu, dan seekor ayam sebagai umpan. Setelah terbebas dari lilitan ban, buaya tersebut dikembalikan ke habitatnya di Sungai Palu.
Sebelumnya, buaya berkalung ban tersebut viral di media sosial pada 2016. Hal itu mengundang pemerhati reptil dan ahli satwa asal luar negeri ke Kota Palu untuk melakukan evakuasi, namun gagal.
TOPIK TERKAIT
VIDEO: Momen Warga Evakuasi Buaya Berkalung Ban di Palu - CNN Indonesia
Read More
No comments:
Post a Comment