KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengunjungi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di bukit Hambalang, Desa Bojong Koneng, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/6/2022).
Di kediaman Prabowo, Gibran diajari berkuda hingga diberikan sepatu berkuda.
Baca juga: Cerita Gibran Dihadiahi Sepatu Berkuda oleh Prabowo Saat Berkunjung ke Hambalang
Selain Gibran, putra sulungnya, Jan Ethes Sri Narendra, juga diberikan Prabowo hadiah yang sama.
Baca juga: Bus Angkut Wisatawan di Pacung, Bali, Tabrak 10 Kendaraan dan Pejalan Kaki, 1 Orang Tewas
Kepada Gibran, Prabowo meminta agar Jan Ethes dibawa ke Hambalang untuk diajarkan berkuda.
"Ketika saya hendak pulang, saya juga diberikan oleh-oleh berupa sepatu berkuda ukuran kecil untuk anak saya. Beliau berpesan, 'ini sepatu untuk Jan Ethes, ayo ajak dia ke Hambalang, saya mau ajari dia berkuda juga'," ujar Gibran menirukan perkataan Prabowo, Sabtu.
Setelah berkuda, acara dilanjutkan dengan makan siang bersama Prabowo, putra, dan keponakannya.
Selama pertemuan makan siang, Gibran mengaku berbincang mengenai banyak hal dengan Prabowo.
"Saya banyak diskusi dan ngangsu kawruh (menimba ilmu) dari Pak Prabowo soal patriotisme, kebangsaan dan kenegaraan," kata Gibran.
Gibran menjelaskan, kunjungannya kali ini untuk memenuhi undangan Prabowo sewaktu bertemu beberapa pekan lalu di pernikahan tantenya di Solo. (Penulis Kontributor Kota Solo, Fristin Intan Sulistyowati | Editor Pythag Kurniati)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Prabowo ke Gibran: Ini Sepatu untuk Jan Ethes, Ajak Dia ke Hambalang... - Kompas.com - Kompas.com
Read More
No comments:
Post a Comment