Rechercher dans ce blog

Sunday, November 27, 2022

Erick Thohir-Budi Karya Naik Kereta Kencana Saat Geladi Pernikahan Kaesang - detikNews

Jakarta -

Geladi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono dilakukan di Puro Mangkunegaran, Solo, pagi ini. Sejumlah menteri hadir dalam acara gladi kotor yang dilakukan dari Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, hingga ke Puro Mangkunegaran.

Dikutip dari detikJateng, Minggu (27/11/2022), geladi tidak diikuti oleh calon pengantin, yakni Kaesang dan Erina. Namun tampak ada tiga menteri, yakni Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, serta sejumlah personel Paspampers dalam kegiatan tersebut.

Selama perjalanan dari Loji Gandrung ke Puro Mangkunegaran, rombongan menggunakan kereta kencana. Sebanyak 6 kereta kencana digunakan dalam simulasi itu.

Kereta kencana pertama dinaiki oleh Erick Thohir dan Budi Karya, sedangkan Bahlil Lahadalia terlihat menaiki sepeda lipat. Kereta kencana itu melaju hingga perempatan Ngarsopuro dan selanjutnya mereka berjalan kaki dari Ngarsoupuro hingga ke dalam Puro Mangkunegaran.

Rombongan Menteri tersebut lalu tampak melakukan koordinasi di dalam Puro Mangkunegaran. Dari halaman lokasi parkir, tempat transit, halaman Puro Mangkunegaran, hingga Pendapa Ageng Puro Mangkunegaran. Dia menjelaskan geladi tersebut dilakukan agar saat kegiatan berlangsung nantinya masyarakat tidak terganggu.

"Jadi alhamdulillah hari ini, ngunduh mantu kan di Loji Gandrung semua acara di sana baru naik kereta ke sini (Puro Mangkunegaran)," kata Erick setelah meninjau di Puro Mangkunegaran, hari ini.

Simak selengkapnya di sini.

Lihat juga Video: Unggah Pas Foto Buku Nikah, Kaesang: Minta Doanya Menuju Halal

[Gambas:Video 20detik]

(yld/knv)

Adblock test (Why?)


Erick Thohir-Budi Karya Naik Kereta Kencana Saat Geladi Pernikahan Kaesang - detikNews
Read More

No comments:

Post a Comment

Daftar Fasilitas Negara yang Tak Boleh Digunakan Jokowi Jika Kampanye - Nasional Tempo

TEMPO.CO , Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan presiden boleh memihak dan melaksanakan kampanye dalam pemiliha...