Mantan Ketua Umum (Ketum) Partai Hanura, Wiranto akan menyambangi kediaman Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di Bogor, Jawa Barat, sore hari ini. Tujuan Wiranto menemui Prabowo adalah untuk membicarakan mantan kader Hanura yang ingin pindah ke Partai Gerindra.
"Tadi saya katakan bahwa begini, banyak kader-kader saya yang secara demokratis saya minta untuk mereka tentukan pilihannya, jadi saya mengantar sekarang temen-teman dari kelompok seperjuangan saya yang kemarin memilih PPP," kata Wiranto pada wartawan di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/5/2023).
"Tapi juga ada yang kemarin memilih untuk jalur-jalur kekuatan politik yang berhaluan nasionalis, itu juga akan saya sampaikan nanti kepada Pak Prabowo sehingga ya saya tidak memaksakan mereka tapi mereka ya menentukan aspirasinya sesuai dengan hati nuraninya," sambungnya.
Wiranto menyebut dengan masuk ke partai sesuai dengan pilihan masing-masing, para kader akan termotivasi untuk berjuang.
"Sehingga dalam perjuangan itu kan enak ya kalau masuk rumah perjuangan yang sesuai dengan aspirasi mereka, masuk rumah perjuangan yang bisa memberikan satu motivasi kekuatan untuk mereka berjuang. Saya kira ya itu baik-baik saja nggak ada masalah," ucapnya.
Diketahui, kunjungan Wiranto ke kediaman Prabowo di Hambalang tersebut merupakan silaturahmi untuk diskusi antara kedua tokoh. Berdasarkan agenda yang didapat, acara akan diselenggarakan di Padepokan Garuda Yaksa Hambalang, Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, sekitar pukul 16.00 WIB.
"Benar, direncanakan sore ini Pak Wiranto akan ke kediaman Pak Prabowo di Bojong Koneng. Kunjungan silaturahmi dari beliau," kata Waketum Gerindra, Sugiono dikonfirmasi, Senin (1/5).
Sugiono mengatakan akan ada banyak pembahasan yang dibicarakan oleh Wiranto dan Prabowo. Meski demikian, Sugiono belum merinci apakah termasuk isu politik yang akan dibahas oleh keduanya.
"Belum tahu (pembicaraan), kan belum ketemu, he-he. Saya kira akan banyak yang dibicarakan, nanti kita lihat saja," ucap Sugiono.
Sugiono mengaku terbuka jika nantinya Wiranto ingin bergabung dengan Partai Gerindra. Gerindra, kata Sugiono, akan menerima jika Wiranto bakal menjadi tim pemenangan Prabowo Subianto.
Simak juga 'Saat Wiranto Sebut Prabowo Sudah Mumpuni Jadi Capres':
(fas/fas)Wiranto Akan Temui Prabowo untuk Bahas Kader Eks Hanura Mau Masuk Gerindra - detikNews
Read More
No comments:
Post a Comment